Unik Asik_Perjuangan Andik Virmansyah dkk dalam menghadapi perlawanan Singapura di Stadium Negara Hassanal Bolkiah terasa cukup berat, tertinggal 0-1 pada babak pertama sempat menghilangkan rasa percaya diri tim asuhan Widodo Cahyono Putro tersebut. pada babak kedua, Indonesia langsung tampil
menekan karena tertinggal 0-1 sejak babak pertama. Berkali-kali ancaman Indonesia diciptakan baik dari sisi kiri maupun kanan pertahanan Singapura. Namun gol tak kunjung datang. Nurmufid Fastabiqul Khoirot berhasil memecah kebuntuan Indonesia dengan gol yang dicetak pada menit ke-82 melalui tendangan bebas.
Pemain belakang Indonesia yang dipercaya sebagai eksekutor tidak menyia-nyiakan kesempatan. Tendangannya keras dan melengkung menyusur ke kanan gawang Singapura yang tak mampu dihalau kiper.
Dengan gol tersebut skor Indonesia vs Singapura menjadi 1-1.Skor imbang bertahan hingga pertandingan berakhir.
0 komentar:
Posting Komentar